Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Maluku Utara kembali menunjukkan kepeduliannya melalui program Polantas Peduli. Kali ini, bantuan disalurkan kepada Panti Asuhan Nurani Qalbi yang berlokasi di Mangga Dua, Kecamatan Ternate Selatan, Jumat (28/2/2025)
Dalam kegiatan tersebut, Ditlantas Polda Malut menyerahkan bantuan berupa alat tulis bagi anak-anak panti, bingkisan kebutuhan pokok, serta bantuan tunai untuk mendukung operasional panti.
Program ini dipimpin oleh Kasubbid Kamsel Ditlantas Polda Malut, AKBP Adnan Wahyu Kashogi, S.I.K., M.H., yang hadir mewakili Dir Lantas Polda Malut, Kombes Pol Doni Hermawan, S.H., S.I.K., M.Si.
Selain memberikan bantuan, AKBP Adnan juga menyampaikan pesan-pesan keselamatan berlalu lintas kepada anak-anak dan pengurus panti.
Menurutnya, edukasi sejak dini sangat penting agar generasi muda lebih sadar akan pentingnya tertib berlalu lintas.
“Kami berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan kebutuhan anak-anak di Panti Asuhan Nurani Qalbi serta semakin mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat,” ujar AKBP Adnan.
Program Polantas Peduli sendiri merupakan inisiatif Ditlantas Polda Malut yang bertujuan untuk menumbuhkan kepedulian sosial di kalangan anggota kepolisian, sekaligus memperkuat sinergi dengan masyarakat.
Kegiatan serupa akan terus dilakukan sebagai bagian dari upaya Ditlantas dalam membangun kepedulian terhadap sesama.