Polda Malut Hadiri Kegiatan Buka Puasa Bersama Ikatan Majelis Taklim

Polri Presisi241 Views

Maluku Utara – Polda Malut melalui Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Polda Maluku Utara menghadiri kegiatan buka Puasa bersama Ikatan Majelis Taklim Kota Ternate. Pada Rabu, (3/04/2024)

Kegiatan buka bersama ini juga diisi dengan pemberian sembako kepada penyandang disabilitas di Kota Ternate. Acara tersebut berlangsung di aula kantor Walikota Ternate.

Walikota Ternate beserta Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Ternate turut hadir dalam kegiatan tersebut.

Menunjukkan dukungan dan komitmen pemerintah daerah dalam mendukung program-program sosial yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya bagi penyandang disabilitas.

Dalam kesempatan tersebut Dir Binmas Polda Malut Kombes Pol Moch.Irvan , S.I.K. Menyampaikan, melalui kegiatan ini juga diharapkan dapat memperkuat tali silaturahmi Kepolisian,Pemerintah kota, dengan majelis taklim di Kota Ternate, sehingga tercipta rasa persatuan dan kebersamaan.

Dengan adanya kegiatan buka bersama dan pemberian sembako kepada penyandang disabilitas ini, diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi instansi lain untuk turut serta dalam memberikan kontribusi positif bagi masyarakat.

Sebagai penutup,dengan adanya dukungan dan partisipasi dari berbagai elemen masyarakat, diharapkan Kota Ternate dapat terus berkembang dan memberikan manfaat yang lebih luas bagi seluruh masyarakat, khususnya bagi mereka yang membutuhkan bantuan dan dukungan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *